loading...
loading...
Saat ini transaksi keuangan sudah semakin global. Anda yang
tinggal di Indonesia, sangat mungkin memiliki klien atau customer dari luar
negeri atau sebaliknya, yang mengharuskan untuk melakukan transaksi pembayaran
antar negara. Hal ini dapat dengan mudah dilakukan melalui proses Wire
Transfer.
Apa Itu Wire Transfer?
Wire Transfer merupakan transaksi transfer uang antar bank di
lain negara. Sehingga jika anda merupakan seorang yang aktif dalam forex trading,
atau seorang yang bekerja sebagai Rater, maka anda akan memerlukan Wire
Transfer untuk membayar atau menerima pembayaran dari luar negeri. Misalkan
anda bekerja sebagai Rater di Indonesia dan ingin menerima pembayaran dari
Perusahaan anda di Inggris, maka Bank anda di Indonesia bisa menerima uang dari
Bank Perusahaan di Inggris melalui Wire Transfer. Atau jika anda memiliki klien
di Singapura dan ingin melakukan pembayaran dari Indonesia, maka anda bisa
mengirim uang dari Bank anda di Indonesia ke Bank Klien di Singapura melalui
wire transfer.
Bank Apa Saja di Indonesia yang Bisa Menerima dan Mengirim
Wire Transfer?
Di Indonesia, hampir semua Bank sudah dapat memproses
transaksi Wire Transfer atau Remittance. Waktunya pun tidak lama, berkisar antara
1-4 hari kerja uang sudah mendarat dengan baik di Bank penerima. Waktu
prosespun tidak tergantung pada jauh dekatnya negara tujuan atau negara asal;
melainkan tergantung pada sudah ada atau belum kerjasama yang dilakukan antar
bank yang mengirim dan menerima. Jika ternyata belum ada kerjasama antar kedua
bank tersebut, maka proses pengiriman/penerimaan akan melewatkan bank
penghubung terlebih dahulu.
Apa yang Anda Butuhkan Untuk Melakukan Wire Transfer?
Meski prosesnya tidak sulit, namun ada beberapa hal yang
perlu anda persiapkan ketika akan melakukan wire transfer. Untuk mengirim,
meski bisa dilakukan secara tunai, namun sebaiknya anda memiliki rekening
tabungan di Bank tempat anda mengirim wire transfer. Hal ini selain untuk
memudahkan dalam proses pengiriman, juga agar Bank tidak kesulitan memperoleh
data anda sebagai pengirim jika diperlukan. Tidak perlu pergi ke money changer
terlebih dahulu. Misalkan jika uang anda berupa Rupiah dan anda ingin mengirim
ke Singapura dalam nominal Singapore Dollar atau SGD, maka anda bisa mengirim
uang dalam bentuk Rupiah saja. Nantinya Bank akan melakukan konversi secara
otomatis terhadap mata uang Rupiah anda ke SGD, dengan nilai tukar mengacu
kepada nilai tukar (Kurs) yang berlaku pada masing-masing Bank yang anda
gunakan.
Untuk Biaya, akan dikenakan berdasarkan dua kategori, yaitu :
1. Full Amount
Dimana penerima akan menerima dana secara full. Misalkan
jika anda mengirim 100 SGD, maka penerima akan menerima 100 SGD. Disini biaya
pengiriman akan dibayarkan oleh sang pengirim, dengan biaya berkisar antara $20
hingga $30 dibayar dimuka.
2. Non Full
Amount
Dimana penerima bersedia dananya dipotong sebagai biaya
pengiriman. Dalam hal ini sang pengirim akan dikenakan biaya sekitar $15 meski
biaya pada tiap Bank bisa berbeda. Sehingga ada baiknya sebelum melakukan
pengiriman uang, anda bernegosiasi dengan penerima apakah wire transfer yang
dilakukan bersifat full amount atau non full amount.
Ketahui Kode SWIFT Bank sebelum anda mengirim. Apa itu kode
SWIFT? SWIFT adalah singkatan dari Society for Worlwide Interbank Financial
Telecommunication. SWIFT berfungsi sebagai pembawa data yang mengangkut pesan
antara dua lembaga keuangan. Dengan SWIFT, kedua Bank (pengirim dan penerima)
dapat melakukan pertukaran data yang aman dengan rahasia dan integritas yang
terjamin. Semua Bank di dunia memiliki kode SWIFTnya masing-masing. Pastikan
anda sudah mengetahui kode SWIFT Bank tempat anda mengirim, dan kode SWIFT Bank
penerima dana sebelum melakukan pengiriman. Sebagai contoh kode Swift BII
adalah IBBKIDJA dan kode Swift Bank BRI adalah BRINIDJA. Anda bisa mengetahui
kode SWIFT dari masing-masing Bank atau mencarinya di internet.
Bagaimana Cara Mengirim Uang Lewat Wire Transfer?
Cara mengirim uang melalui wire transfer ke luar
negeri dapat dilakukan sebagai berikut :
Pastikan data
penerima sudah anda miliki dengan lengkap, yaitu :
Negara penerima
Kurs yang
berlaku di Bank anda agar dana anda cukup untuk mengirim dana.
Nama penerima
Nama Bank
Penerima (Lengkap dengan kode, alamat dan Cabang serta kode SWIFT bank
tersebut)
Berita yang
harus dicantumkan
No telpon
penerima
Pergi ke Bank dengan membawa buku rekening, kartu ATM, serta
kartu identitas. Mengisi slip transfer antar bank, Isikan data dengan benar.
Jika anda ragu, anda bisa meminta Customer Service untuk membantu anda. Setelah
proses wire transfer selesai, simpan copy dan bukti transfer dengan baik.
Setelah itu anda bisa menginformasikan kepada penerima bahwa uang sudah anda
kirim. Tunggu pengiriman dana dalam 1-4 hari kerja. Jika dalam waktu 1 minggu
masih belum ada konfirmasi penerimaan dari yang bersangkutan, maka anda bisa
mengecek kembali ke Bank tempat anda mengirim. Jangan khawatir jika ada data
yang kurang atau salah, maka dana akan kembali ke rekening asal anda di
Indonesia.
loading...
Post a Comment